Permasalahan Cyber Security di Indonesia menjadi fokus yang penting untuk ditangani dengan cepat dan tepat. Dengan transformasi digital yang pesat di Indonesia, ancaman Cyber Security juga diprediksi akan terus meningkat. Berdasarkan data yang dikutip dari Indonesia Security Incident Response Team on Internet Infrastructure/Coordination Center, bahwa pada tahun 2021 lalu Indonesia menghadapi 1,6 miliar kasus serangan siber. Tingginya angka tersebut menunjukkan bahwa penerapan cyber security di Indonesia masih belum efektif dan perlu ditingkatkan lagi.
Contoh Kasus Cyber Security di Indonesia
Setidaknya 10 kasus cyber security ini menyerang sistem keamanan di Indonesia, diantaranya:
- Pencurian data bank Indonesia (2023)
- Pembobolan data Kominfo (2022)
- Peretasan website Kejagung RI (2021)
- Pencurian data Polri (2021)
- Peretasan website DPR RI
- Kebocoran data pengguna tokopedia (2020)
- Peretasan website tempo (2020)
- Peretasan youtube BNPB (2021)
- Kebocoran data asuransi BRI life (2021)
- Serangan website citilink dan tiket.com (2016)
Data diatas menunjukkan bahwa serangan siber dapat mempengaruhi berbagai jenis entitas, tanpa memandang statusnya, apakah itu perusahaan besar, perusahaan kecil, perusahaan milik negara, maupun perusahaan swasta atau start-up.
Baca juga : Pahami Konsep dan Metode Ancaman Cyber Security di Indonesia
Penyebab Serangan Siber
Berikut sejumlah penyebab serangan siber.
- Kurangnya rencana dalam merespon serangan
Perusahaan harus memperkuat sistem keamanan sehingga tidak mudah terkena resiko serangan siber. Namun, jika sudah terjadi pencurian data diharapkan perusahaan dapat membuat strategi dan rencana yang matang dalam menyelesaikan dampak yang ditimbulkan.
- Membuat kebijakan yang kurang tegas
Dalam membuat kebijakan terkait penanganan serangan siber perusahaan harus membuat kebijakan, standar, atau pedoman yang tegas dan efektif. sehingga ketika terkena serangan siber perusahaan dapat mengambil langkah cepat untuk mengantisipasinya.
- Membuat asumsi yang berlebihan tentang serangan siber
Banyak sekali dampak yang akan ditimbulkan akibat terkena serangan siber. Maka dari itu, jika terkena serangan siber perusahaan harus melakukan identifikasi sistem secara menyeluruh.
- Minimnya kesadaran karyawan
Karyawan harus diberikan pemahaman mengenai serangan siber. Dengan pemahaman yang cukup, perusahaan dapat memitigasi serangan siber dengan cepat dan efektif melalui keterlibatan karyawan dalam mengamankan sistem dan mengidentifikasi dampak yang ditimbulkan dari serangan siber.
Baca juga : Cyber Security dan Manfaatnya Untuk Bisnis
Tips Menghadapi Ancaman Cyber Security
Berikut adalah beberapa tips untuk menghadapi ancaman cyber security.
- Memperkuat keamanan jaringan komputer
- Melakukan enkripsi data
- Menerapkan kebijakan password yang kuat
- Melakukan back up data secara berkala
- Menjaga kewaspadaan dalam menggunakan internet
- Memperbarui perangkat lunak secara berkala
- Menghindari klik tautan yang mencurigakan
- Hindari mengakses data penting melalui koneksi yang tidak aman
- Memasang sistem perlindungan pada server bisnis
- Melakukan pengujian keamanan siber secara berkala
Baca juga : Langkah ISO 27001 Meningkatkan Keamanan Informasi