Informasi adalah aset berharga Perusahaan yang harus dijaga keamananannya. Sebagai salah satu faktor utama pergerakkan bisnis, baik aset informasi yang bersifat pribadi maupun milik organisasi menjadi tanggung jawab Perusahaan yang harus dipastikan dalam kondisi yang aman. Untuk mendukung jalannya perkembangan bisnis, salah satu upaya yang dapat dilakukan perusahaan agar terhindar dari berbagai risiko pemanfaatan akses informasi adalah dengan menerapkan ISO 27001 Sistem Manajemen Keamanan Informasi (SMKI).
Perkembangan teknologi informasi selalu menyesuaikan dengan tingginya kebutuhan user. Kemudahan akses informasi telah meningkat pesat di seluruh kalangan tidak terkecuali pada sektor bisnis. Dalam pemanfaatan teknologi informasi, kita dituntut untuk selalu bersikap bijak agar terhindar dari berbagai insiden yang dapat merugikan.
Penerapan Sistem Manajemen Keamanan Informasi (SMKI) dapat menjadi solusi dan kunci dalam pengamanan data informasi sebuah perusahaan. Pengelolaan keamanan informasi harus dijadikan prioritas karena dapat menjadi kunci dalam menghadapi risiko dan kerentanan kebocoran data yang marak terjadi saat ini. Sistem mencakup kerangka kerja dengan High-Level Structure (HLS) yang mendukung integrasi dengan sistem manajemen lainnya.
Implementasi ISO 27001
ISO 27001 adalah pedoman yang digunakan dalam mengimplementasikan sistem manajemen keamanan informasi (SMKI). Sistem ini merupakan standard internasional yang mencakup persyaratan implementasi dengan berfokus pada proses bisnis perusahaan. Pengimplementasian system ini membutuhkan komitmen tinggi dari semua personil yang terlibat, terutama dari top manajemen. Adanya dukungan top manajemen dapat memudahkan proses sertifikasi ISO 27001.
Tahapan penerapan ISO 27001 dilakukan mulai dari proses pembentukan tim, penentuan ruang lingkup, gap analisis, pengkajian risiko, penentuan sasaran keamanan informasi, pelatihan anggota tim, penyusunan dokumentasi, sosialisasi internal organisasi, implementasi sistem, audit internal, kaji ulang manajemen, audit eksternal, hingga sertifikasi yang diharapkan.
Manfaat ISO 27001 bagi Perkembangan Bisnis
ISO 27001 memiliki peran penting terhadap perkembangan bisnis perusahaan. Mendapatkan sertifikasi ISO 27001 adalah prestasi besar bagi perusahaan. Sertifikasi ini tergolong salah satu sistem yang sulit didapatkan, namun sangat berharga untuk diterapkan Perusahaan.
Sertifikasi ISO 27001 menjadi bukti kemampuan perusahaan mengelola bisnisnya dnegan tata kelola berstandar internasional. Standar ini menyediakan kerangka kerja serta tata kelola yang berfokus pada proses bisnis. Dengan berhasil melakukan implementasi dan mendapatkan sertifikasi, Perusahaan akan meningkatkan keunggulan kompetitif ditengah tingginya persaingan dengan para kompetitor.
Apa saja manfaat ISO 27001 untuk bisnis?
- Melindungi aset informasi karyawan, konsumen ataupun klien baik secara digital, hardcopy, dan Cloud.
- Sebagai antisipasi terhadap cyber attack
- Mengelola risiko keamanan sistem informasi secara tepat, efektif, dan efisien
- Meminimalisir anggaran keamanan informasi dengan hanya menerapkan kontrol yang dibutuhkan namun mendapatkan hasil maksimal
- Bentuk kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku
- Meningkatkan branding, kredibilitas, hingga keunggulan kompetitif perusahaan
- Membantu menarik customer baru dan mempertahankan klien yang sudah ada
Baca juga: Mengenal Sistem Manajemen Keamanan Informasi berbasis ISO 27001